#3
Az, aku baru saja membaca sebuah blog. Blog seorang wanita yang hijrah mulai dari tidak memakai kerudung, kerudung lontong, hingga sekarang berkerudung syar'i. Dia bercerita tentang mimpi-mimpi nya yang menjadi kenyataan. Beberapa hari yang lalu dia menulis sesuatu di dream book nya bahwa dia akan umrah di tahun 2013. Tiba-tiba saja seseorang datang kepadanya menawarkan wanita ini untuk menjadi pemandu di umroh remaja yang dia adakan dengan biaya ditanggung pihak tour. Ditambah lagi umrah tersebut juga sepaket untuk tour ke Turki. MasyaAllah. Allah mengabulkan mimpinya dengan sesuatu yang jauh lebih dari apa yang diharapkan.
Lihat Az, jangan pernah takut bermimpi. Secara logika, mungkin mimpi yang kita tulis seperti sulit terwujud. Tapi jika Allah berkehendak, apapun bisa terjadi. Kau akan terkejut bagaimana cara Dia bekerja. Az, buatlah mimpi mu seindah mungkin. Hingga kau merasa bahwa mimpi mu terlalu indah untuk tidak terwujud. Tidak ada yang tidak bisa jika kita berusaha dan berdoa. Aku sudah mencobanya. Dan memang iya.
Bermimpi itu menyenangkan Az. Mimpi membuat hidup mu lebih terarah karena segala tenaga, doa, dan usaha semua tercurah ke arah yang jelas. Hidup mu akan lebih bersemangat apapun kekurangan dan keadaannya. ♥
Az, jika kau belum pernah gagal, kuberi tahu ya gagal itu rasanya biasa saja. Jangan takut. Aku sering merasakannya. Seriiing sekali. Hingga akhirnya aku ada di satu titik dimana aku sudah bisa mengendalikan diri ku menghadapi kegagalan. Aku berhasil melewatinya, Az.
Jangan jauh-jauh dari pencipta mu ya, Az. Ingat itu. Apapun yang terjadi, jangan jauh dari pencipta mu!
Your M.
Comments
Post a Comment